Jakarta (ANTARA News) - Penyerang Jerman Miroslav Klose mencetak sejarah sekaligus mengalahkan dua sisi dalam sepakbola Brasil ketika ia mencetak gol pada menit 23 dalam laga semifinal Piala Dunia 2014 di Belo Horizonte, Selasa sore (Rabu pagi WIB).

Klose yang mencetak gol ketiga Jerman dalam laga itu telah memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia sepanjang masa dengan 16 gol.

Meski pertandingan belum usai, sudah hampir dipastikan, Klose dalam hal ini telah mengalahkan dua sisi dalam sepakbola Brasil, bakal menyingkirkan Brasil di semifinal dan mengalahkan pemain Brasil Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak.

Pesepakbola Brasil Ronaldo, sebelum gol Klose, merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Piala Dunia dengan 15 gol.

Tapi sekarang tidak lagi karena pria Jerman Miroslav Klose telah melampaui pencapaiannya itu, demikian mengutip data pertandingan di laman FIFA.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014