Pernyataan Mesut telah mendonasikan uang ke Gaza adalah tidak benar"
Jerman (ANTARA News) - Gelandang tim nasional Jerman Mesut Ozil mengonfirmasi bahwa dia menanggung biaya operasi 23 anak di Brasil karena menjuarai Piala Dunia 2014.

Ozil (25) telah mendanai sebelas anak sakit di Brasil sebelum Piala Dunia berlangsung, sedangkan kampanye Jerman yang sukses pada Piala Dunia 2014 telah menginspirasinya untuk menyumbangkan lebih banyak uang.

Menurut laman ESPN, pasukan Joachim Loew menerima bonus 300 ribu euro setiap pemain menyusul kemenangan 1-0 dari Argentina pada final Piala Dunia lalu.

Ozil memastikan niat amalnya lewat laman facebook-nya dengan menulis, "Sebelum #PialaDunia saya menyokong dana untuk 11 anak yang sakit di Brasil. Sejak kemenangan kami pada #WorldCup itu bukan hanya karena kemenangan sebelas orang pemain tetapi juga seluruh tim, saya kini menaikkan menjadi 23 anak."

Berhembus kabar pula bahwa pemain Arsenal ini juga berencana menyumbangkan sebagian hadiah kemenangnya untuk membantu Gaza yang baru-baru ini menghadapi konflik. Tetapi agennya Roland Eitel mengatakan kepada International Business Times bahwa "Pernyataan Mesut telah mendonasikan uang ke Gaza adalah tidak benar."

"Mungkin di masa depan, siapag tahu? Dia telah menyumbangkan uang karena dia di Brasil dan dia tengah berlibur sekarang," kata Eitel seperti dikutip ESPN.com.



Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014