Rio de Janeiro (ANTARA News) - Baik Jerman maupun Argentina tidak mengubah susunan pemainnya untuk laga final Piala Dunia 2014 di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, pagi ini.

Gelandang Di Maria tetap berada di bangku cadangan Argentina. Ia tidak dimainkan sejak cedera paha dalam kemenangan 1-0 atas Belgia di perempatfinal, tapi bintang Real Madrid itu ambil bagian dalam latihan Sabtu.

Pemain Benfica Enzo Perez akan menempati posisi Di Maria di lini tengah dalam starting line-up Argentina, bersama Javier Mascherano dan Lucas Biglia.

Pelatih Argentina Alejandro Sabella mempertahankan lini penyerangan yang sama seperti dalam laga sebelumnya, dengan kapten Lionel Messi diapit oleh Gonzalo Higuain dan Ezequiel Lavezzi.

Pada kubu lawannya, Jerman, pelatih Joachim Loew juga memasang starting line-up sama dengan susunan ketika mereka mengalahkan tuan rumah 7-1 di semifinal.

Mats Hummels mengisi bek tengah meskipun dengan masalah tendinitis, sementara pencetak lima gol Thomas Mueller berada di sayap kanan mendukung striker tunggal Miroslav Klose.

Dua kali juara Argentina tampil pada final untuk kali pertama sejak 1990, ketika mereka kalah 1-0 dari Jerman Barat.

Juara tiga kali Jerman terakhir mencapai final pada 2002, kalah 2-0 dari Brasil, demikian AFP melaporkan.

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014