Jakarta (ANTARA News) - Striker berusia 19 tahun asal klub Liga Utama Prancis Lille yang menciptakan gol penentu kemenangan 1-0 Belgia dari Rusia dan sekaligus memastikan negaranya ke 16 Besar, Divock Origi, menjadi remaja pertama yang mencetak gol Piala Duani sejak Lionel Messi melakukannya saat melawan Serbia pada Juni 2006.

Dia juga menjadi pemain termuda yang mencetak gol pada Piala Dunia 2014 atau menyisihkan pemain Belanda Memphis Depay yang saat menciptakan gol berusia 20 tahun.

Talenta muda Belgia ini baru tiga kali memperkuat timnas dan berspesialisasi penyerang.

Origi diturunkan pelatih Marc Wilmots untuk menggantikan Romelu Lukaku yang gagal mengkapitalisasi sejumlah peluang Belgia.

Ketika dia dipanggil masuk timnas, banyak pihak yang terkejut oleh keputusan Wilmots memanggil remaja ini untuk menggantikan posisi bintang berpengalaman Belgia Christian Benteke yang cedera.

Wilmots melihat Origi memiliki gaya bermain sama dengan Benteka yang memperkuat Aston Villa itu.

Dia juga memiliki naluri gol yang tinggi, demikian laman resmi Piala Dunia FIFA.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014